Perjalanan Palembang - Bengkulu Melalui Jalan Darat

Perjalanan ke Bengkulu dari Palembang melalui jalur darat dilakukan pada Selasa, 26 Juli 2010. Perjalanan dimulai jam 6.30 pagi dengan mobil Avanza. Jalur ke Bengkulu melalui Sekayu, Lubuklinggau dan Curup. Perjalanan menuju Bengkulu cukup melelahkan dan menantang. Banyak jalan rusak dan melewati hutan serta perkebunan sawit dan karet.









Setelah menempuh perjalanan 6 jam akhirnya sampai di Lubuklinggau Sumatera Selatan. Lubuklinggau berbatasan dengan Provinsi Bengkulu. 


Kota Lubuklinggau Sumatera Selatan 

Selepas Lubuklinggau jalanan sempit dan berkelok-kelok. Jalan ini merupakan jalan utama ke Provinsi Bengkulu,namun tidak terlalu ramai dikarenakan Bengkulu bukan merupakan kota perlintasan utama di Sumatera. 
 
Rejanglebong Bengkulu

Memasuki kabupaten Rejanglebong Bengkulu jalan terus menanjak dan tampak pemandangan indah mendekati Kota Curup. Daerah ini merupakan daerah dataran tinggi dan penghasil tanaman hortikultura. Curup merupakan ibukota dari Kabupate Rejanglebong. Hawa sejuk terhembus  ketika lewat jalan ini. Sisi sebelah kanan terlihat pemukiman dan deretan Bukit Barisan yang sangat indah. 

Bukit Barisan

Pasar Bang Mego Curup

Setelah kota Curup perjalanan melewati Kepahiang. Disalah satu bukit di Kepahiang terdapat tulisan Kepahiang Alami, seperti halnya di Jayapura yang terdapat tulisan Jayapura City di puncak bukit. Satu hal lagi yang membikin was-was adalah bensin. Sejak di Lubuklinggau terjadi kelangkaan BBM dan SPBU dalam perjalanan ini sangat jarang. Bila ada SPBU antrian begitu panjang. Akhirnya untuk menghindari mogok di tengah jalan, kami beli bensin eceran di pinggir jalan. 

Patung Proklamator di Kepahiang

Kepahiang Alami

Bila beruntung, perjalanan dari Curup ke Bengkulu bisa menemukan Bunga Raflessia yang sedang mekar. Selepas Kepahiang tampak Kota Bengkulu yang berbukit-bukit yang sangat indah. Mendekati Kota Bengkulu, mobil Avanza yang kami pakai mulai bermasalah, kanvas rem habis sehingga bunyi berdecit. Alhamdulillah kami bisa sampai di Kota Bengkulu dan langsung cari bengkel untuk ganti kanvas rem. Kami sampai di Bengkulu sekitar jam 17.30 setelah menempuh perjalanan 11 jam dengan jarak Palembang - Bengkulu kurang lebih 442 km.

1 comment: